Partner Approval

Partner Approval adalah proses persetujuan yang diperlukan untuk partner baru atau perubahan data partner yang telah ada. Pada laman ini terdapat dua submenu approval, yaitu New Partner dan Updated Partner. Terdapat fitur Search dan Filter pada laman ini untuk memudahkan pencarian data partner.


A. New Partner Approval

Jika terdapat data partner baru yang dibuat oleh pekerja melalui melalui Aplikasi Staffinc Work (iOS & Android), maka data tersebut akan muncul pada laman Partner Approval terlebih dahulu sebelum masuk ke Partner Database karena perlu diperiksa oleh admin.

1. Akses Menu Partner Approval
  • Buka aplikasi dan login ke akun Anda.
  • Pilih menu Partner > Partner Approval.3.png
2. Approve New Partner
  • Sebaiknya cek terlebih dahulu dengan mengklik View Detail pada New Partner yang ditampilkan di tab New Partner untuk melihat detail informasi partner baru. 4.png

  • Klik centang pada persegi kecil di sebelah ID Partner sesuai dengan partner yang akan Anda approve. Anda dapat mencentang secara satu per satu atau langsung sekaligus.5.png

  • Jika sudah sesuai, klik Approve untuk menyetujui partner baru. Atau klik Reject untuk tidak menyetujui pembuatan partner baru.6.png

B. Updated Partner Approval

Jika terdapat data partner yang diperbarui informasinya oleh pekerja melalui melalui Aplikasi Staffinc Work (iOS & Android) karena adanya kesalahan atau perubahan informasi, maka data tersebut akan muncul pada Menu Updated Partner pada laman Partner Approval.

1. Akses Menu Partner Approval
  • Pilih menu Partner > Partner Approval.7.png

  • Klik tab Updated Partner.8.png

2. Approve Perubahan Data Partner
  • Untuk melihat perubahan data, klik View Detail pada partner terkait. Anda akan diarahkan pada laman Partner Detail.9.png

  • Pada laman Partner Detail, bagian Changes menampilkan perubahan data sebelum dan sesudah.10.png

  • Klik Approve jika data sudah sesuai. Atau Reject jika masih belum sesuai.11.png

  • Klik Back jika ingin kembali ke laman Updated Partner.12.png

  • Klik centang pada persegi kecil di sebelah ID Partner sesuai dengan partner yang akan Anda approve. Anda dapat mencentang secara satu per satu atau langsung sekaligus. 13.PNG 14.PNG

  • Jika sudah sesuai, silakan klik Approve. Atau Reject jika belum sesuai.15.png

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat mengelola proses persetujuan partner baru dan perubahan data partner yang telah ada dengan efisien dan memastikan bahwa semua informasi telah diverifikasi dan disetujui dengan benar.